BERITA SUMEDANG.ruber.id – Penjabat Bupati Sumedang Yudia Ramli mengajak kepada semua pihak agar menjadikan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Sumedang, sebagai pesta rakyat yang riang gembira.
Ajakan itu, ia sampaikan saat memimpin Rapat Koordinasi Evaluasi Pengamanan Pilkada Tahun 2024 bersama Forkopimda di Gedung Negara, Senin (9/9/2024).
“Mari kita jadikan pesta demokrasi ini dengan riang gembira, tidak bermusuhan. Tidak saling mencaci dan sebagainya,” kata Yudia.
Yudia menegaskan, agar ASN di Kabupaten Sumedang bisa menjaga netralitas dan tidak terbawa arus pusaran politik.
Namun, tetap memegang teguh amanah dengan menjalankan tugas sebaik-baiknya sebagai pelayan masyarakat.
“Sebagai ASN, kita harus tetap fokus tuntaskan target-target pebangunan. Kita juga harus menjaga kondusifitas di daerah kita bertugas.”
“Karena, keadaan yang kondusif akan mendukung terlaksananya berbagai program pembangunan di daerah,” ujarnya.
Yudia meminta agar segala informasi mengenai Pilkada disampaikan kepada masyarakat.
Karena, hal itu sangat penting dalam mendorong tingkat partisipasi masyarakat, khususnya para pemilih pemula.
“Kita juga tingkatkan konsolidasi dalam pelaksanaan Pilkada. Sehingga, terwujud sinergitas dalam rangka menyukseskan penyelenggaraan Pilkada,” ucapnya.
Yudia menambahkan, pada tanggal 30 September hingga 6 Oktober 2024 rencananya akan diadakan even Paragliding skala internasional di Kabupaten Sumedang. Sehingga diharapkan event tersebut bersih dari unsur kampanye.
“Diharapkan even tersebut bersih dari kampanye pasangan Calon Bupati/Wakil Bupati Sumedang Tahun 2024. Tidak ada reklame atau baliho di sekitar lokasi event,” pungkasnya.
Rakor diikuti oleh Sekda Sumedang Tuti Ruswati, dan seluruh kepala OPD, ketua KPU, ketua Bawaslu dan unsur terkait lainnya.***