Menara SUTET Terancam Ambruk Tergerus Longsor, Warga Paseh Sumedang Resah

Menara SUTET Tergerus Longsor, Warga Paseh Sumedang Resah
Menara SUTET di Blok Cimajan Citatah, Desa Padanaan, Paseh, Sumedang terancam ambruk tergerus longsor, Minggu (19/2/2023). usup supriadi/ruber.id

BERITA SUMEDANG.ruber.id – Keberadaan menara Saluran udara tegangan ekstra tinggi (SUTET) di Blok Cimajan Citatah, Desa Padanaan, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat terancam ambruk tergerus longsor.

Hal ini membuat warga, terutama pemilik tanah di sekitarnya resah. Sebab, tanah di sekitar menara SUTET tersebut saat ini, terus mengalami longsor.

Sehingga, warga khawatir keberadaan menara SUTET tersebut terancam tergerus longsor dan membahayakan keselamatan warga.

Selain itu, kondisi longsornya tanah di sekitar menara SUTET ini juga sangat merugikan pemilik lahan di Cimajan Citatah, Padanaan, Paseh, Sumedang.

Salah seorang pemilik tanah di sekitar menara SUTET, Agus membenarkan hal ini.

Asep mengatakan, akibat longsoran tanah di sekitar SUTET tersebut, tanah miliknya, termasuk kolam terus terdampak urugan tanah.

Sehingga, tegakkan pohon dan tanaman lainnya mengalami kerusakan.

“Begitu juga kolam yang dulunya ukuran kolam cukup luas, malah sekarang tinggal beberapa meter saja,” keluh Asep kepada ruber.id, Minggu, 19 Febuari 2023.

Dengan kejadian tersebut, Asep dan pemilik tanah di sekitar Blok Cimajan Citatah. Berharap kepada pihak pengelola SUTET Jalur Sumedang agar secepatnya melaksanakan penembokan atau memasang brjonjong penahan longsor.

“Kalau tanah di sekitar menara SUTET ini tidak segera ditembok atau dibronjong, menara SUTET yang ada ini, pastinya akan sangat membahayakan untuk keselamatan warga. Terutama, kami sebagai pemilik tanah di sekitar lokasi,” ujar Asep.