Pj Bupati Sumedang Raih Penghargaan Pejabat Panutan Pelaporan SPT

Sumedang Raih Penghargaan Pejabat Panutan Pelaporan SPT
Ist/R015/ruber.id

BERITA SUMEDANG.ruber.id – Penjabat Bupati Sumedang dan Pj Sekda mendapat penghargaan dari Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Sumedang. Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli, meraih penghargaan untuk kategori Pejabat Panutan Terkait Pelaporan SPT Tahunan.

Sementara, Pj Sekda Tuti Ruswati untuk kategori Mitra Layanan KPP Pratama Sumedang.

Kedua penghargaan tersebut diberikan pada acara Tax Gathering KPP Pratama Sumedang yang dilaksanakan di Aula Tampomas Setda, Rabu (29/5/2024).

“Penghargaan dalam Tax Gathering KPP Pratama Sumedang merupakan wujud pemberian apresiasi kepada para wajib pajak atas kepatuhan dan kontribusinya dalam pembangunan negara,” kata Staf Ahli Bidang Pembangunan Ekonomi Dan Keuangan Asep Sudrajat yang mewakili Pj Bupati Sumedang.

Menurutnya, penting untuk menjalin silaturahmi dan komunikasi antara KPP Pratama Sumedang dengan para wajib pajak.

“Selain untuk silaturahmi, juga mendorong meningkatnya kepatuhan para wajib pajak dalam melaporkan SPT pajak dan berkontribusi terhadap pembangunan,” ujarnya.

Pajak merupakan salah satu sumber pendapatan negara yang sangat penting dan digunakan untuk membiayai berbagai program pembangunan nasional. Termasuk, pembangunan di Sumedang.

“Pemkab Sumedang, berkomitmen untuk menghadirkan Sumedang sebagai tempat yang nyaman bagi masyarakat, karena Pajakmu untuk Daerahmu,” ujarnya.

Asep menuturkan, Direktorat Jenderal Pajak, khususnya KPP Pratama Sumedang, merupakan mitra strategis Pemkab Sumedang dalam penghimpunan penerimaan negara dari sektor pajak. Untuk membiayai berbagai kegiatan pembangunan seperti infrastruktur dan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat melalui APBN, DAU, dan DAK.

“Saya mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sumedang untuk taat dan patuh dalam melaksanakan kewajiban perpajakannya.”

“Dengan membayar pajak tepat waktu dan sesuai dengan ketentuan telah berkontribusi dalam membangun bangsa dan negara,” katanya.