Banjir 3 Meter Rendam Ujungjaya Sumedang, Warga Terjebak di Rumah

Banjir 3 Meter Rendam Ujungjaya Sumedang, Banyak Warga Terjebak
Personel gabungan evakuasi warga yang terjebak banjir di Ujungjaya, Sumedang, Minggu (11/2/2024) malam. Ist/R015/ruber.id

BERITA SUMEDANG.ruber.id – Pada Minggu (11/2/2024) malam, banjir melanda permukiman warga di RW 07, Dusun Leuwi Awi, Desa Ujungjaya, Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang.

Tinggi muka air banjir di wilayah Ujungjaya, Sumedang ini mencapai sekitar 3 meter, mengakibatkan banyak warga terjebak dalam keadaan darurat.

Banjir ini dipicu oleh hujan deras yang turun sejak sore sekitar pukul 15.00 WIB. Hingga, menyebabkan Sungai Cipelang meluap pada sekitar pukul 18.00 WIB.

Tim gabungan dari BPBD Sumedang, TNI/Polri, Tagana, serta relawan sudah berada di lokasi sejak awal kejadian.

Mereka menggunakan tiga perahu karet untuk mengevakuasi warga yang terperangkap di dalam rumah atau di atap rumah.

Akses ke Jalan Ali Sadkin, termasuk exit Tol Ujungjaya, ditutup sementara karena tergenang air dengan kedalaman sekitar 1 meter.

Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Hsrsono, menyatakan, hingga saat ini, ada tiga RT yang terdampak oleh banjir.

Namun, petugas masih terus melakukan pemantauan untuk mengidentifikasi wilayah yang terdampak lebih luas.

Saat ini, upaya penyelamatan dan evakuasi warga yang terperangkap masih menjadi prioritas utama.

Menurut Joko, banjir diduga disebabkan oleh luapan Sungai Cipelang yang tersendat di dekat area Tol Cisumdawu. Sebelum, masuk ke permukiman warga.

“Walaupun ada dugaan penyebab banjir, kami terus memantau situasi. Sambil berupaya, menyelamatkan dan mengevakuasi warga yang masih terperangkap di rumah mereka,” ujarnya.