Kelompok Tani Penerima Bantuan Ternak Domba DBHCHT 2024 di Sumedang Diverifikasi

Kelompok Tani Penerima Bantuan Ternak Domba DBHCHT 2024 di Sumedang Diverifikasi
Ist/R015/ruber.id

BERITA SUMEDANG.ruber.id – Dinas Perikanan dan Peternakan (Diskanak) Sumedang saat ini sedang melakukan verifikasi data terhadap Calon Petani dan Calon Lokasi (CPCL). Yang merupakan, kelompok tani penerima bantuan ternak domba dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) tahun 2024.

Verifikasi data CPCL, dilakukan terhadap beberapa kelompok tani penerima bantuan ternak domba yang tersebar di berbagai wilayah Kabupaten Sumedang.

Kegiatan verifikasi ini, bertujuan untuk memastikan keberadaan dan keaktifan kelompok tani yang akan menerima bantuan.

Proses verifikasi data CPCL kelompok tani penerima bantuan ternak domba DBHCHT dilakukan di beberapa desa.

Antara lain, di Desa Banjarsari Kecamatan Jatinunggal; Kelompok Mitra Saluyu Desa Genteng Kecamatan Sukasari; dan Desa Cikareo Selatan Kecamatan Wado.

Sebelumnya, Plt Sekretaris Diskanak Kabupaten Sumedang, drh. Mursjid Abdullah, menjelaskan, Diskanak akan memberikan bantuan berupa bibit hewan ternak kepada para petani dan buruh tani tembakau.

“Bantuan ini, merupakan langkah untuk mendukung pengembangan usaha bagi para petani dan buruh tani di Kabupaten Sumedang,” jelasnya.

Menurut Mursjid, pada tahun 2024 ini, rencananya petani dan buruh tani tembakau di Sumedang akan mendapatkan bantuan berupa bibit kambing etawa.

“Alokasi anggaran untuk bantuan hewan ternak berasal dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT),” jelas Mursjid.

Mursjid menambahkan, program bantuan ini termasuk dalam prioritas sasaran program DBHCHT Kabupaten Sumedang tahun 2024.

“Dengan tujuan, untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan usaha para petani,” ucap Mursjid.